DFP 1 Ini 5 Cara Ampuh untuk Dapatkan Sixpack Seperti Cristiano Ronaldo | Kabar 7 Menit

300x600

Responsive

Ini 5 Cara Ampuh untuk Dapatkan Sixpack Seperti Cristiano Ronaldo

Iklan SIze 300x600
Iklan size In-article
Ini 5 Cara Ampuh untuk Dapatkan Sixpack Seperti Cristiano Ronaldo
Cristiano Ronaldo
 
Jika anda ingin memiliki perut six pack seperti Cristiano Ronaldo, ikuti 5 langkah berikut ini:

1. Makan Cukup Protein

Protein

Rahasia perut six pack bukanlah terletak di gym, tapi di dapur anda.
90% tingkat keberhasilan anda untuk mendapatkan tubuh ideal sangat bergantung pada apa yang anda makan.

Memakan cukup protein setiap hari akan membuat anda mendapatkan masa otot sekaligus membakar lemak anda.

Hal ini dikarenakan tubuh anda akan menggunakan banyak sekali kalori untuk bisa mencerna protein.
2. Makanlah Karbohidrat Setelah Work Out


Karbohidrat baik

Banyak orang mengira bahwa karbohidrat hanya akan membuat gemuk, padahal hal ini tidaklah sepenuhnya benar.

Karbohidrat baik seperti ubi, oat, dan nasi merah sangat bermanfaat untuk tubuh anda.
Jika anda memakan jenis karbohidrat ini setelah work out, tubuh anda akan menyerapnya langsung ke otot.

Selain merangsang pertumbuhan otot, karbohidrat yang anda makan juga akan membuat tubuh anda pulih lebih cepat.

3. Konsumsi Lemak Sehat

Contoh makanan yang mengandung lemak tak jenuh

Lemak sehat dari kacang mete, almond, selai kacang, minyak zaitun dan alpukat akan menjaga level insulin anda tetap stabil.

Hal ini sangat penting, jika anda ingin menghilangkan lemak di sekitar perut anda.
Selain itu, mengkonsumsi lemak tak jenuh juga lebih cepat membakar lemak dibandingkan dengan menjalani diet rendah lemak.

Dengan mengkombinasikan diet yang seimbang antara protein, karbohidrat baik, lemak tak jenuh, dan sayur-sayuran, anda akan mendapatkan hasil six pack lebih cepat.

4. Workout

Cristiano Ronaldo tengah workout di gym

Susunlah rencana workout di gym secara menyeluruh, mulai dari workout untuk lengan, punggung, dada, perut, paha, dan kaki.

Jangan hanya fokus pada latihan untuk membentuk otot perut anda saja.

Lakukan latihan 3 kali seminggu, dan beri tubuh kesempatan untuk mengistirahatkan dan membangun otot anda.

Workout setiap hari hanya akan menghambat pertumbuhan otot anda.

5. Lakukan Cardio

contoh cardio adalah berlari atau jogging

Cara terbaik untuk membakar lemak tak diinginkan adalah dengan melakukan cardio.
Dalam waktu istirahat workout anda, lakukanlah cardio dengan tingkat rendah hingga medium.

Salah satu cara yang bagus untuk menghilangkan lemak melalui cardio adalah dengan melakukan HIIT, atau High-Intensity Interval Training.


Sumber : Ucnews
Loading...
close
==[ Klik disini 1X ] [ Close ]==